Nah, virus-virus yang bermunculan akhir-akhir ini pun kebanyakan di dominasi oleh virus lokal yang memanfaatkan fitur auto play di komputer. Auto play sendiri dari kerjanya automatis play, misalnya ketika kita memasukkan cd atau flashdisk ke komputer maka otomatis komputer membaca isi di dalamnya.
Sebenarnya fitur autoplay tidak terlalu diperlukan di komputer, malah kalo ga tahu ada virus di flash disk, gara-gara adanya fitur autoplay maka otomatis komputer kita akan terkena virus yang dibawa flash disk tersebut. Maka saran SEO matikan saja fitur autoplay di komputer anda, jadi virus itu dapat dicegah masuk komputer dan tidak tereksekusi, baru dibasmi dengan antivirus, caranya:
- Klik Start pilih Run
- Ketik gpedit.msc lalu tekan enter
- Klik Computer Configuration – Administrative Template – System
- Double klik “Turn Off Autoplay”
- Pilih Enable
- Pilih All Drives pada pilihan Turn Off Autoplay on :
- Klik Apply
- OK
- Masih di Group policy
- Klik User Configuration – Administrative Template – System
- Double klik “Turn Off Autoplay”
- Pilih Enable
- Pilih All Drives pada pilihan Turn Off Autoplay on :
- Klik Apply
- OK
- Habis itu restart deh komputernya
Lha trus habis itu?? Selesai sudah, autoplay is dead.. "Now, the choice is yours"